Hasil Pencarian Kunci Pagar Rumah Murah
Kunci pagar rumah murah terbanyak dilihat
Pagar Klasik Istimewa Layaknya Sebuah “Gate”
Kalau kamu kebetulan punya lahan dan area halaman yang luas, kamu bisa lho menggunakan desain pagar klasik satu ini. Untuk sekeliling pagar menggunakan material dari teralis besi dan juga tembok beton yang disusun tinggi. Lalu, untuk bagian pintu pagarnya buat seolah-olah sebagai gerbang yang menjulang tinggi dengan model bukaan swing dari teralis besi besar dengan tinggi lebih dari 2 meter.
Di bagian atasnya, beri juga dekorasi tambahan dari besi yang dibentuk sedemikian rupa sehingga lebih indah. Pagar dengan desain satu ini tentunya akan membuat hunianmu tampak lebih “wah” dan mengagumkan. Gimana? Tertarik membuat pagar rumah dengan konsep satu ini?
Pagar Besi Klasik dengan Laser Cut
Ingin punya pagar dengan desain yang lebih bervariatif supaya terlihat lebih unik? Kamu bisa lho request desain pagar tertentu sesuai keinginan, proses pembuatannya sendiri dilakukan dengan laser cut. Untuk hasil akhirnya bisa kamu lihat pada contoh pagar rumah klasik sederhana diatas ya, pagar laser cut sendiri belakangan ini cukup banyak diminati lantaran desainnya yang keren dan menawan.
Supaya kesan klasiknya lebih terasa, kamu juga bisa membangun tembok pagar beton berkonsep klasik dengan bagian atas rata, tambahan motif, lighting oranye/kuning dari lampu hias yang dipasang di tengah tembok, dan juga cat warna putih dominan. Tertarik dengan desain pagar satu ini?
Baca juga : 11 Inspirasi Pagar Batu Alam yang Eksotis dan Minimalis
Pagar Rumah Terbaru dengan Roster
Foto: Instagram @rumah.uka
Sedang mencari model pagar terbaru? Coba pakai material roster.
Saat ini, dinding dengan bahan roster sedang populer di tengah masyarakat.
Tampilannya yang memikat dan estetis menjadi alasan roster banyak digunakan.
Selain itu, keberadaan lubang angin pada roster membuat sirkulasi udara ke dalam rumah kian optimal.
Kamu dapat mengombinasikan jenis pagar ini dengan bahan lain, seperti pagar kayu atau expanda.
Inspirasi Model Pagar Rumah Cantik Terbaru
Model Pagar Rumah Minimalis
Foto: Instagram @ar.nonk
Model pagar rumah terbaru yang pertama mengusung konsep minimalis.
Dengan konsep tersebut, pagar dibuat dengan dekorasi yang minim serta dicat menggunakan warna-warna netral seperti putih maupun hitam.
Namun, pagar ini tetap terlihat serasi jika diterapkan pada hunian berkonsep serupa.
Bahkan, jika tertarik, pagar rumah minimalis juga cocok untuk diaplikasikan pada rumah bergaya modern, mediterania, klasik, dan lain-lain.
Pagar Klasik Megah
Kategori desain pagar satu ini memang tidak termasuk pagar sederhana, tapi kamu bisa memodifikasinya dengan membuat tembok pagar yang lebih minim dekorasi/ornamen/motif sehingga tampilannya bisa lebih minimalis. Untuk pintu pagarnya, kamu bisa menggunakan pintu pagar besi dengan motif yang indah.
Baca juga : 9 Model Pagar Tembok Unik Minimalis dan Kriteria Pagar Tembok yang Baik
Pagar Sederhana yang Minimalis
Suka dengan konsep pagar yang klasik dan minimalis? Inspirasi pagar rumah klasik sederhana satu ini bisa jadi salah satu alternatif terbaik untukmu lho! Untuk bagian pinggirannya, kamu bisa mengkombinasikan pagar ini dengan tembok batu bata berukuran besar supaya lebih kokoh dan kuat. Tertarik mencobanya?
Baca juga : 8 Rekomendasi Model Pagar Baja Ringan Beserta Kelebihan dan Kekurangannya
Pagar Rumah Klasik Sederhana ala Scandinavian Style
Suka dengan pagar dengan gaya ala-ala hunian di Eropa? Coba deh pilih pagar dengan konsep scandinavian seperti diatas. Scandinavian style sendiri muncul di sekitar tahun 1940-an di negara-negara Skandinavia seperti di Swedia, Denmark, Norwegia, Eslandia, dan juga Finlandia. Ciri khas dari gaya ini adalah memiliki desain interior yang minimalis, menekankan aspek kesederhanaan, dan juga fungsionalitasnya.
Model Pagar Rumah Modern Terbaru
Foto: Instagram @kharismatex89
Model pagar modern bisa jadi pilihan yang menarik, sebab bentuknya cocok untuk diaplikasikan ke berbagai desain rumah.
Biasanya, model pagar modern dibuat menggunakan bahan-bahan terbaru seperti besi hollow, besi cor, batu hias, dan stainless.
Warna-warna yang diterapkan pada pagar tersebut juga tergolong netral, seperti abu-abu, hitam, putih, dan sebagainya.
Merujuk contoh di atas, pagar tersebut juga dibuat tertutup demi menjaga privasi pemilik rumah.